Saturday, January 14, 2012

Pedagang Buah dan Ikan Persiapkan Relokasi


Senin, 17 Oktober 2011 14:21
MALANG-Pedagang buah dan ikan di Pasar Induk Gadang (PIG) mulai mempersiapkan relokasi tempat berdagang. Ini menyusul para pedagang itu setuju dipindahkan ke tempat yang lebih nyaman dan aman serta demi kepentingan umum. Salah satunya demi kelancaran arus lalu lintas dan mengatasi persoalan kemacetan di PIG.
Koordinator Pedagang Buah, PIG, Munikah menjelaskan, persiapan relokasi dari tempat yang lama ke tempat yang baru terus dibahas dan disosialisasikan kepada pedagang buah dan ikan.
“Selama ini pedagang buah dan ikan berdagang di tepi jalan sisi selatan Jalan Gadang-Bumiayu. Kami siap dipindahkan ke tempat yang sudah disiapkan, yakni di sisi utara Pasar Induk Gadang, tepatnya di sebagian lahan eks Terminal Gadang,” jelas Munikah kepada Malang Post kemarin.
Dari sosialisasi dan pembahasan yang terus dilakukan, kata Munikah, pedagang buah dan  pedagang ikan mendukung rencana ini. Alasannya, pemindahan ke sebagian eks Terminal Gadang  demi kepentingan umum dan kepentingan pedagang.
“Relokasi ke sebagian lahan eks Terminal Gadang bisa mengatasi persoalan kemacetan arus lalu lintas di Jalan Gadang-Bumiayu. Jalan yang selama ini macet bisa lancar, jembatan kembar Gadang juga bisa berfungsi secara maksimal,” jelas Munikah.
Sedangkan  untuk kepentingan pedagang, lanjut dia, pedagang lebih nyaman berdagang ketika direlokasi ke sebagian lahan eks Terminal Gadang. “Pedagang  yang berjualan lebih nyaman, kebersihan lebih terjaga. Begitu juga keamanan pedagang saat berjualan lebih  terjaga karena tempat berdagang selama ini berada di tepi jalan,” jelas Munikah.
Soal tanggapan pedagang terhadap rencana yang sedang dibahas diinternal pedagang ini, Munikah pastikan sudah mendapat dukungan. “Pedagang buah dan ikan solid dan kompak mendukung rencana relokasi karena mempertimbangkan  kepentingan pedagang dan kepentingan umum,” tandasnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan, pedagang juga siap bekerjasama dengan berbagai pihak  demi terealisasinya penataan pasar yang lebih baik. Bahkan Munikah pastikan bahwa pedagang mendukung rencana moderenisasi PIG. “Kami setuju Pasar Induk Gadang dibangun yang lebih moderen dan lebih baik. Karena ini semua demi kebaikan dan kenyamanan pedagang dan pembeli,” pungkasnya. (van/adv/nug)

http://www.malang-post.com/index.php?option=com_content&view=article&id=37311:pedagang-buah-dan-ikan-persiapkan-relokasi-&catid=46:tribunngalam&Itemid=71

No comments:

Post a Comment